Rabu, 09 Juli 2014

Secuil tentang Kampus Putih (Universitas Muhammadiyah Malang)


           
            Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berdiri pada tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Malang. Universitas Muhammadiyah Malang merupakan cabang dari Universitas Muhammadiyah Jakarta, yang didirikan oleh Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Jakarta tanggal 19 Juni 1963.

       Pada tanggal 1 Juli 1968 Universitas Muhammadiyah Malang resmi menjadi universitas yang berdiri sendiri (terpisah dari Universitas Muhammadiyah Jakarta) yang penyelenggaraannya berada di tangan Yayasan Perguruan Tinggi Muhammadiyah Malang.

Pada tahun akademik 2014/2015, UMM memiliki 10 fakultas yang terdiri atas:
1.      34 program sarjana (S1)
2.      11 program magister (S2)
3.      2 program doktor (S3)
4.      3 program diploma (D3)
5.      3 program profesi (Dokter, Ners dan Akuntan)

          Dalam rangka mendukung kegiatan akademik, UMM memiliki sarana fisik dan fasilitas akademik:
1.      Kampus I                     : Jl. Bandung No.1 Malang 65113
2.      Kampus II                    : Jl. Bendungan Sutami No. 188 A 65145 Malang
3.      Kampus III                   : Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang 65144
4.      Rumah Sakit UMM        : Jl. Raya Tlogomas No. 45 Malang 65144

*Visi, Misi dan Tujuan*
1.      Visi
Menjadikan Universitas terkemuka dalam pengembangan ilmu pengetahuan berdasarkan nilai-nilai Islam untuk meningkatkan daya saing bangsa.

2.      Misi
a.      Mewujudkan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat yang berkualitas untuk meningkatkan kesejahteraan manusia.
b.      Menyelenggarakan pengelolaan universitas yang amanah.
c.       Menyelenggarakan pembinaan civitas akademika dalam kehidupan yang islami sehingga mampu beruswah-khasanah.
d.      Menyelenggarakan kerjasama dengan pihak lain yang saling menguntungkan.

3.      Tujuan
a.      Menghasilkan lulusan yang beriman, bertakwa, menguasai IPTEK, profesional, kreatif, inovatif, bertanggungjawab dan mandiri menuju terwujudnya masyarakat utama; meningkatkan kegiatan penelitian untuk pengembangan IPTEK; menghasilkan, mengamalkan, mengembangkan serta menyebarluaskan IPTEK dalam skala internasional.
b.      Mewujudkan pengelolaan terencana, terorganisir, produktif, efektif, efisien dan terpercaya untuk menjamin keberlanjutan universitas.
c.       Mewujudkan civitas akademika yang mampu menjadi teladan dalam kehidupan bermasyarakat.
d.      Menjalin kerjasama dengan pihak lain dalam lingkup regional, nasional dan internasional untuk pengembangan pendidikan dan penelitian.

Untuk mencapai tujuan tersebut, UMM mengoptimalkan pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, yang meliputi:
1.      Penyelenggaraan pendidikan dan pengajaran.
2.      Penyelenggaraan penelitian dalam rangka pengembangan kebudayaan khususnya ilmu pengetahuan, teknologi, pendidikan dan seni serta mempergiat dan memperdalam penelitian ilmu agama Islam dalam rangka mendapatkan kemurnian untuk diamalkan, dan
3.      Penyelenggaraan pengabdian kepada masyarakat.

Itulah secuil tentang Universitas Muhammadiyah Malang, kurang dan lebihnya mohon maaf. Jika ingin mengetahui lebih lanjut, silahkan klik disini.

Daftar Pustaka:
1.      Pedoman Pembinaan Kemahasiswaan
2.      Panduan Akademik 2014/2015
3.      Informasi Kuliah 2014

Tidak ada komentar:

Posting Komentar